Berita Populer, Kesehatan, Foto Artis, Naskah drama, Sinopsis, Resep kue, lagu terbaru, Fashion, Kata mutiara, Harga mobil dan Hp

Rabu, 02 September 2015

Foto-Foto Terbaru Modifikasi Yamaha R-15 Bergaya Moto GP

Foto-Foto Terbaru Modifikasi Yamaha R-15 Bergaya Moto GPSetiap orang pastinya selalu menginginkan sebuah tunggangan yang lebih maco dan taguh, khususnya bagi para bikers pria. Dengan motor yang tangguh, mereka dapat terlihat lebih keren dan berwibawa. Tak ayal dia akan mendapatkan banyak perhatian dari orang-orang yang melihatnya.

Untuk mendapatkan tunggangan yang gagah, modifikasi motor ala sport sangatlah diperlukan, terutama bagi Anda pemilik motor-motor laki. Sudah ada banyak sekali para ahli modifikator yang menuangkan ide mereka melalui kontes modifikasi di ibu kota. Ide-ide merekalah yang bisa Anda contoh dan tuangkan kedalam motor masing-masing.

Modifikasi Motor Yamaha R-15 ala Moto GP
Foto-Foto Terbaru Modifikasi Yamaha R-15 Bergaya Moto GP
Modifikasi Yamaha R-15 Bergaya Moto GP
Bagi Anda yang memiliki motor sport Yamaha R-15, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba berbagi beberapa foto modifikasi motor tersebut ala Moto GP. Seperti kita ketahui bersama, R-15 sebenarnya sudah hampir mirip dengan motor sport ala GP, terutama pada bagian sayap samping dan headlampnya.

Meskipun demikian, banyak sekali pemilik R-15 yang merasa belum puas dengan desain bodi sporty tersebut. Nah untuk membuatnya terlihat lebih gahar, Anda dapat mengganti beberapa komponen bodi motor tersebut. Mulai dari komponen bodi depan, samping, dan belakang.

Pada bagian bodi depan, Anda bisa membeli spare part dari beberapa dealer resmi di sekitar tempat tinggal masing-masing. Jika ingin ala moto GP, Anda bisa memilih Yzf 250, karena bodi tersebut sudah akan membuat motor Anda terlihat lebih gahar ala GP.

Namun jika ingin lebih simpel, Anda dapat memilih bodi dari Yamaha R-25 yang notabenya juga hampir mirip dengan Yamaha Yzf 250cc. Biasanya di dealer resmi Yamaha menjual untuk bodi motor tersebut. Tetapi jika tidak ada, Anda bisa membuatnya sendiri melalui beberapa ahli.

Untuk bagian bodi belakang, Anda dapat mengganti ujung lampu lancip R-15 dengan agak sedikit tumpul. Contoh lampu motor Yamaha yang tumpul pada bagan belakang antara lain pada motor R-25 dan Yamaha Vixion. Jika tidaka ada, Anda bisa mengganti dengan lampu variasi atau lampu Ninja 250cc.

Desain bodi belakang uang lancip pada R-15 sebenarnya membuat motor ini cukup ramping, namun karena menggunakan LED berwarna putih membuat R-15 terlihat kurang maco dan berani (menurut saya ya).

Sedangkan untuk komponen kaki-kaki, seperti knalpot, velg, dan segala macemnya Anda dapat menggantinya dengan variasi. Agar terlihat lebih garang, ganti knalpot standar R-15 dengan knalpot dor seperti knalpot R9, knalpot Yoshimura, dan masih banyak lagi. Pilih knalpot yang memiliki gema suara lebih besar.

Apabila penjelasan diatas kurang jelas, silahkan langsung saja lihat-lihat foto terbaru Yamaha R-15 modifikasi ala moto GP tersebut sebagai sumber referensi. Selamat bermain modifikasi dan semoga artikel diatas bermanfaat.

Foto-Foto Terbaru Modifikasi Yamaha R-15 Bergaya Moto GP Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown